Jual Bibit Tanaman Daun Jinten I Daun Bangun Bangun I Daun Jintan

Tanaman daun jinten atau yang sering dikenal daun bangun bangun merupakan salah satu tanaman obat yang banyak diminati oleh banyak orang. Terutama bagi pecinta tanaman obat, hal ini dikarenakan khasiat daun jinten bisa untuk mengobati berbagai macam penyakit. Ada banyak sumber yang dapat kita peroleh saat melakukan browsing di google maupun di search engine bingDengan menuliskan manfaat daun jinten, kita sudah dapat mengetahui khasiat tanaman ini dari berbagai sumber,

Jual Bibit Tanaman Daun Jinten

Disebutkan dalam Wikipedia bahwa daun jinten atau daun jintan memiliki nama latin yaitu  Plectranthus amboinicus sin atau Coleus amboinicus. Dalam bahasa Inggris daun jinten memiliki nama Country Borage. Sedangkan dalam bahasa Cina disebut pan ling moung.  

Daun jinten juga memiliki nama lokal atau sebutan untuk masing-masing wilayah di Indonesia seperti Daun Jinten, Bangun-bangun, daun hati-hati; Melayu: Sukan; Sunda: Aceran; Jawa: Daun Kucing, Daun Kambing; Madura: Majha Nereng; Bali: Iwak; Flores: Golong.

Klasifikasi Tanaman Daun Jinten

Kingdom: Plantae
Subkingdom: Tracheobionta
Superdivisi: Spermatophyta
Divisi: Magnoliophyta
Kelas: Magnoliopsida
Subkelas: Asteridae
Ordo: Lamiales
Famili: Lamiaceae
Genus: Plectranthus
Spesies: Plectranthus amboinicus (Lour.) Spreng.
Sinonim : Coleus amboinicus Lour.

Taksonomi Tanaman Daun Jinten

Daun jinten merupakan tanaman obat yang tingginya bisa 1 meter. Batang daun jinten memiliki ciri beruas, daunnya tunggal, berdaging, berbentuk bulat telur, ujung dan pangkalnya runcing dengan tepian bergerigi/berringgit, kecuali pada bagian pangkal. Pertulangan daunnya menyirip, dan bercabang-cabang membentuk seperti jala. Permukaannya berambut tebal, seperti beledu berwarna putih dengan panjang 5-7 cm, dan lebar 4–6 cm dan warnanya hijau muda, jika diremas berbau harum. Perbungaannya majemuk berupa tandan dengan panjang 20 cm, keluar dari ujung percabangan, dan ketiak daun dengan warna biru keunguan. Bijinya keras, gepeng, dan berwarna coklat muda.

Budidaya Tanaman Daun Jinten

Budidaya tanaman daun jinten termasuk kategori mudah, cukup dengan mengambil batang yang sudah tua lalu di kasih zat perangsang tumbuh dan di tanam pada media tanah yang gembur. Untuk Perawatan cukup disiram 1 kali dalam 2 hari dan dikasih pupuk 2 minggu sekali. Namun, yang perlu di ingat, banyak yang keliru menganggap antara daun jinten, jintan putih dan jintan hitam itu sama.. Padahal jika dilihat dari bentuk tanaman jelas-jelas berbeda

Media trubus menyebutkan dalam artikel yang berjudul satu nama 3 wajah menjelaskan perbedaan atanra daun jinten (Coleus amboinicus), jintan putih (Cuminum cyminum), dan jintan hitam (Nigella sativa). Silahkan bagi anda yang belum memahami perbedaan ketiga tanaman tersebut bisa langsung mampir ke websitenya.

Bagi yang ingin tahu secara jelas bagaimana bentuk dari tanaman daun jinten bisa lihat video dibawah ini.


Video Tanaman Daun Jinten

Kandungan Daun Jinten

Tanaman daun jinten memiliki kandungan yaitu Kalium, minyak atsiri 2% yang mengandung karvakrol, isoprofil-o-kresol dan fenol. Kandungan kimianya yaitu Minyak atsiri; Fenol; Kalium dan efek farmakologinya yaitu Aprodisak, penyegar Laktagoga (penambah asi ), Analgesik (menghilangkan rasa sakit ) Anti – piretik ( penurun panas / demam) , SariawanBatuk asma.
Khasiat: Ekspektoran; Antiseptik; Karminatif

Manfaat Tanaman Daun Jinten dan Cara Konsumsinya

1.      Mengobati Demam.
Caranya : Ambil daun jinten segar 7 lembar dicuci bersih lalu dibilas dengan air matang , tumbuk sampai seperti bubur lalu diperas & disaring. Airnya diminum dan ampasnya dipakai untuk menggosok badan.

2.      Mengobati Asma dan Batuk.
Caranya : Daun jinten 10 lembar di cuci bersih dan bilas dengan air matang, tumbuk sampai seperti bubur lalu peras dan disaring . Air perasannya ditambah minyak wijen, lalu di minum.

3.      Mengobati Penyakit Ayan

Bahan : 25 lembar daun jinten
               20 lembar lenglengan
               35 lembar sambiloto
               9 lembar daun ngokilo
               6 sirip meniran
               2 ½ ruas jari gula aren

Caranya : Cuci bersih semua bahan kecuali gula aren dan potong potong. Setelah itu rebus menggunakan 5 gelas air serta masukan gula aren. Biarkan sampai air tersebut tinggal 4 gelas. Angkat, saring dan dinginkan. Minumlah ramuan tersebut dosis 3 kali sehari dan setiap kali minum sebanyak ½ gelas.

4.      Mengobati Sakit kepala.
Caranya : Daun jinten segar dicuci bersih lalu dimemarkan , tempelkan di kepala dan pelipis.

5.      Mengobati Rematik.
Caranya : Daun jinten segar 10 lembar digiling halus, tambahkan air kapur sirih secukupnya, diremas sampai merata. Bubur daun tersebut digunakan untuk melumas dan menggosok bagian yang sakit.

6.      Mengobati Perut kembung :
Caranya : Daun 5 lembar , cuci tumbuk halus, seduh dengan ¾ cangkir air panas. Saring, minum. 

7.      Memperbayak asi.
Caranya : Daun jiten dimasak dengan sop ayam. Makan seluruhnya.

8.      Mengobati Sariawan perut:
Caranya : Daun jintan segar 1 g; Daun saga segar 3 g; Herba pegagan segar 3 g; Daun Sirih segar 3 helai; Kulit kayu turi 4 g; Air 110 ml, Dibuat infus atau dipipis, Diminum 1 kali sehari 100 ml (infus); apabila dibuat pipisan diminum 1 kali sehari 1/4 cangkir; diulang selama 7 hari.

Jual Bibit Daun Jinten

Bagi Anda yang sedang mencari atau mau membeli bibit tanaman daun jinten, kami jual bibit daun jinten. Siap kirim ke seluruh Indonesia, bagi yang dekat dengan kami bisa kami kirimkan via gojek dan akan kami kirimkan pada hari ini juga.

Kami memberikan garansi jika dalam pengiriman kami tidak sesuai dengan jumlah yang dipesan dibuktikan foto yang dikirimkan ke WhtatsApp kami

Bibit Tanaman Daun Jinten:

Bibit Tanaman Daun Jinten

Harga bibit tanaman daun jinten per polibag Rp. 35.000
(Harga belum termasuk ongkos kirim)

Format Pemesanan :
Nama Lengkap# Alamat Lengkap# Nomer HP Aktif# Jumlah yang dipesan# Keterangan lain jika ada. Kirim Ke 085727812151.

Contoh:
Muhammad Solihin# Jl. Menangeng Rt. 01 Rw. 06 Kudu Genuk Semarang# 085727812151# 5 Bibit Daun Jinten# Minta Nomor Rekening BCA. Kirim Ke 085727812151

Berdasarkan permintaan pelanggan, untuk sekarang nomor resi kami kirimkan langsung fotonya di nomor WhatsApp Anda

Langkah-langkah Prosedur Pemesanan

1.      Jadilah pelanggan yang santun dan cerdas.
2.      Jika belum paham seperti khasiat daun jinten atau cara konsumsi daun jinten bisa dipelajari terlebih dahulu.
3.      Lakukan pemesanan sesuai format yang kami berikan.
4.      Setelah anda mengirimkan format pemesanan via SMS/WA di nomor kami, Maka kami akan memberikan balasan keterangan waktu kapan pesanan dikirim, total transfer dan nomer rekening kami.
5.      Setelah anda transfer ke nomor rekening kami, mohon segera untuk konfirmasi, dan kami akan memberikan balasan kapan barang akan dikirim.
6.      Nomor resi akan kami kirimkan setiap hari pada malam hari.
7.      Setelah barang sampai mohon untuk konfirmasi kepada kami.

Itulah beberapa penjelasan singkat tentang tanaman daun jinten mulai dari beberapa nama lain dari daun jinten, klasifikasi, taksonomi, budidaya, kandungan, manfaat dan cara konsumsi daun jinten. Jika Anda ingin membeli atau bertanya tentang tanaman daun jinten. Jangan sungkan sungkan hubungi kami. Semoga Bermanfaat


Lokasi toko kami:

Bagikan artikel ke:

Facebook Google+ Twitter